Dear Diary #5 Berikut 3 Tips dan Trik supaya Tidak Takut Berbicara di Depan Umum

Berbicara mengungkapkan apa yang ada dalam benak diri kita, terdengar mudah namun beberapa orang mengalami kesulitan dalam melakukannya. Beberapa orang merasa canggung bahkan cenderung takut dalam mengungkapkan isi hati, ide, gagasan yang bahkan bisa jadi apa yang akan di katakan sangat bermanfaat untuk orang lain. Berikut ini saya ada trik dan tips supaya Pe'De' berbicara di depan umum:

1. Perbanyak membaca dan mendengar

Membaca dan mendengar berguna untuk memperbanyak kosakata. Akan terdengar aneh dan di tertawakan beberapa teman (pendengar) jika kita dalam berbicara salah menggunakan kata. Bahkan bisa jadi ketika kita salah berbicara (salah menggunakan kata) hal tersebut akan menjadi bahan guyonan di lain waktu. Hal tersebut juga bisa membuat traumatik yang mendalam dan berkepanjangan. mendengarkan film, berita atau percakapan juga akan memperkaya 'logat' atau intonasi kalimat yang akan kita pakai.

2. Jadi diri sendiri, berbeda itu wajar

Perasaan yang sering menghampiri ketika tidak Pe'De' berbicara di depan umum diantaranya adalah masih membanding-bandingkan diri kita dengan orang lain, yang mungkin orang lain itu lebih lanyah berbicara daripada kita. Jadilah diri kamu sendiri, tanamkan dalam diri sendiri bahwa:
  • "kalau dia bisa seperti itu, kenapa saya tidak?"
  • "saya adalah saya dengan keunikan, ciri khas gift atau anugerah Tuhan dengan segala potensi yang ada pada diri saya"
  • "saya bukan untuk di bandingkan, tapi saya untuk di jejerkan-duduk berdampingan dengan pantas"
Menyadari dan menyayangi diri sendiri akan menumbuhkan rasa percaya diri. Membanggakan orang lain boleh, membuat bangga diri kita atas diri kita, itu HARUS.

3. Tidak takut salah, Salah=wajar, Mari Berbagi

Beberapa orang merasa takut salah jika berbicara di depan umum, atau di depan kelas, atau dimanapun itu. Ketika memang yang kita katakan salah, maka di depan umum itulah waktu yang tepat bagi kita untuk mendapatkan bagaimana kebenarannya. Bisa jadi sebelum berbicara didepan umum, kita berikan mukadimah/ pembukaan pembicaraan bahwa siapapun bisa meralat / memperbaiki informasi dari kita, jika ada kesalahan.


Itulah 3 tips dan trik supaya tidak takut berbicara di depan umum. Semoga bermanfaat.

Comments

Popular posts from this blog

#1. Persamaan dan perbedaan antara Manajemen dan Administrasi Sekolah

Sertifikat Hasil Akreditasi Teknologi Pendidikan UNNES

Dear Diary #4 Anggelina, Cinta Tapi Takut